Makan pagi yang dilakukan anak-anak telah
dipelajari sejak pertengahan 1960-an dengan inisiasi pemerintah federal dalam
School Breakfast Proggramme. Peneliatian memperlihatkan bahwa bila anak-anak
sarapan dengan makanan yang sehat, maka mereka cenderung tidak akan absen dari
sekolah. Mereka menunjukkan perbaikan dalam menyelesaikan tugas sekolahnya dan
lebih perhatian dan berenergi dibandingkan dengan siswa yang tidak sarapan.
Jika anak-anak makan pagi, mereka cenderung tak memilki masalah disiplin disekolah
dan tak terlalu berurusan dengan pengurus sekolah karena perilaku buruk dan
jarang mengunjungi ruang perawatan sekolah (UKS) dengan keluhan sakit perut dan
sakit kepala. Orang dewasa yang sarapan akan menjadi lebih produktif dalam
pekerjaannya dan cenderung tidak membuat pilihan makanan tidak sehat pada siang
hari. Jika anda sarapan, maka anda cenderung tidak akan mengalami perasaan
lapar sebelum siang hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar