Senin, 09 Januari 2012

Paragraf Deduktif


Paragraf ditandai oleh suatu kesatuan gagasan yang lebih tinggi atau lebih luas dari kalimat. Paragraf terdiri dari sejumlah kalimat. Kalimat-kalimat tersebut saling bertalian untuk mengungkapkan gagasan tertentu
Paragraf deduktif adalah paragraf yang gagasan utamanya terletak di awalnya paragraph. Gagasan utama atau pokok persoalan dinyataka pada kalimat pertama disusul oleh penjelasan-penjelasan terperinci terhadap gagasan utama.
Contoh paragraf deduktif :
Pantai Nusa Penida memiliki tata keindahan alam yang mengagumkan. Keindahannya menarik wisatawan yang mendambakan suasana nyaman,tenang, dan jauh dari kebisingan hiruk pikuk kota. Bagi yang hobi menyelam, Pantai Nusa Penida seakan akuarium alam dalam ukuran raksasa. Di tempat ini kita bisa melihat ikan laut yang berwarna-warni, berenang dengan bebasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar